Lebih dekat lebih cepat - Mudah dan menyenangkan
Selamat Datang Di BojaLinuxer Blog

External links - Jquery Terima kasih berkenan mengunjungi blog ini.

Kami berharap dapat melayani dan memberikan apa yang Anda butuhkan, menjadi sahabat terbaik disetiap waktu sepanjang jaman.

Gunakanlah kotak pencarian untuk kemudahan mendapatkan informasi yang Anda butuhkan.

Kategori Linux

External links - Jquery Manfaatkan Navigasi berikut untuk kemudahan menemukan artikel Linux utama yang Anda butuhkan:

Kategori Software

External links - Jquery Manfaatkan Navigasi berikut untuk kemudahan menemukan artikel perkembangan dan update software yang Anda butuhkan:

Kami ada di Halaman Baru...
Linuxer.ID
Informasi Update

  • Jadwal Sholat
  • Download Ubuntu 14.04 LTS (Trusty Tahr) Final .
  • Download Ubuntu 12.04.2 LTS Final .
  • Informasi cara membersihkan virus dan dengan MSE.
  • Download Final - RamnitKiller.
  • Download Final - NgrBot Killer.

30 March 2013

Xtreme Download Manager (Xdman) Free IDM For Linux, Mac OSX & Windows

Xtreme download manager, Xdman merupakan aplikasi downloader yang berjalan dengan java runtime. Pada situs pembuatnya disebutkan bahwa aplikasi ini membutuhkan dukungan JRE versi 6 atau yang lebih baru. Namun dalam pengujian kami pada Ubuntu 13.04, Xdman juga berjalan baik dengan OpenJDK-jre demikian pula dengan Oracle-java 6, 7 dan 8. Karena bekerja dengan java, Xtreme download manager dimungkinkan berjalan di semua sistem operasi yang dapat menjalankan java runtime, tidak terkecuali Linux, Mac OS X serta Windows.

Xdman
Xdman membawa fitur yang menjanjikan kecepatan download 5-6 kali lebih cepat, resumable broken/dead download, meng-capture video format flv dari berbagai situs termasuk YouTube, MySpaceTV, Google Video dan situs-situs penyedia video lain, dukungan kompresi serta fitur download terjadwal. Disamping itu Xdman juga mendukung protokol HTTP, HTTPS dan FTP, firewall, proxy, file redirects, cookies, authorization dan lainnya.

Xdman dapat diintegrasikan dengan mudah pada browser Firefox juga browser lain melaui menu Advanced browser integration. Xtreme download manager dapat langsung digunakan tanpa proses installasi. Ketika pertama dijalankan, Xdman akan menyajikan panduan konfigurasi sehingga kita tinggal mengikutinya saja.

Bagi Anda yang berminat, silahkan download Xdman melalui link download yang kami sediakan di bagian akhir artikel ini. Jangan lupa untuk membaca file readme.txt yang disertakan pada paket yang Anda download untuk panduan penggunaannya.

Berikut adalah tangkapan layar proses konfigurasi serta penggunaan Xtreme download manager.

Xdman
OpenJDK-JRE atau Oracle-java dibutuhkan untuk menjalankan Xdman











Xdman

Xdman

Xdman

Xdman

Xdman
Proses konfigurasi Xdman

Xdman
Integrasi Xdman dengan Firefox









Xdman

Xdman

Xdman
Contoh penggunaan Xdman



Download Xtreme download manager.


Panduan yang mungkin Anda butuhkan:
1. Cara mudah menginstall Oracle Java 6, 7, 8 di Ubuntu.

2. Download Oracle Java JRE for Windows.






Dipublikasikan di:
IDM, Internet Download Manager, IDM for Linux, IDM for Mac, IDM for Windows, Free IDM, Xtreme Download Manager, Xdman, Faster IDM, Free IDM for Linux, Free IDM for Windows

23 March 2013

Masa Yang Bicara

Ketika saya mulai menulis ini, seakan masa yang hendak berbicara.
Malam ini, sama seperti malam ditahun-tahun silam.
Semasa banyak cakap, banyak canda dan senyum yang sentiasa ada diantara kita.
Dan masa seakan hendak bicara, yang saya tetap ada bagi Anda.


Sahabat, bagai manapun adanya Anda adalah sahabat terbaik yang pernah ada.
Yang mengisi malam dan siang, yang menyuguhkan keceriaan dan senyuman.
Bahkan ketika letih akan sirna, sedih akan binasa berganti senyum dan bahagia.
Dan masa seakan hendak bicara, yang saya tetap ada bagi Anda.

Sahabat bagai manapun adanya, malam ini saya tetap ingin berkata.
Semuga engkau sentiasa sihat dan ceria dalam lindungan yang Maha kuasa,
Bagi hari ini, hari nanti dan hari-hari yang mungkin saya tak sanggup menghitung lagi.
Dan masa seakan hendak bicara, yang saya ingin tetap ada bagi Anda.

Selamat malam sahabat, semuga tenang dan lena tidur Anda malam ini.


Dipublikasikan di:

Persahabatan, Bintang malam, Bulan dan bintang, Bulan Malam, Persahabatan Indonesia - Malaysia

14 March 2013

Download Kali Linux 1.0 - New Generation Of BackTrack

Offensive Security selaku pengembang distribusi Linux populer BackTrack telah secara resmi meluncurkan generasi terbaru distribusi BackTrack. BackTrack 6?, bukan, namun Kali Linux 1.0. Mengapa Kali Linux?, tak ada penjelasan pasti mengapa developer BackTrack memutuskan untuk menggunakan nama "Kali" kecuali menyebutnya sebagai sebuah nama yang ringan. Yang pasti, "Kali" bukanlah sungai dari bahasa Jawa dalam persepsi kami, bukan pula nama dewa dalam keyakinan Hindu ataupun nama seni bela diri dari Pilipina seperti disampikan pengembangnya di situs resmi.

Kali Linux
Kali Linux 1.0 a.k.a BackTrack 6, datang dengan lingkungan yang berbeda dari pendahulunya. Kali Linux kini dibangun dari distribusi Linux tua berpengalaman, Debian. Itu sedikit berbeda dari BackTrack 5 yang diturunkan dari Ubuntu meski sama-sama keluarga Debian. Kali Linux 1.0 tersedia dalam banyak pilihan distribusi seperti live DVD Gnome 32-bit dan 64-bit, live CD Kali Linux Mini, Kali Linux Gnome 32-bit VMWare image, serta berbagai pilihan Kali Linux Xfce untuk ARM.

Perlu kami sampaikan, distribusi Kali Linux 1.0 versi mini hanya menyertakan mode text, sehingga bagi Anda yang menghendaki Kali Lnux dalam mode grafis silahan mendownload Kali Linux live DVD Gnome.

Kali Linux

Untuk informasi lebih rinci mengenai apa yang baru dalam Kali Linux 1.0, silahkan mengunjungi halaman "What new in Kali Linux" dari situs resmi, dan untuk mendapatkan Kali Linux 1.0, silahkan ikuti link download yang kami sediakan di bagian akhir artikel ini.


Download Kali Linux 1.0.



Dipublikasikan di:
BackTrack 6, Kali Linux, Kali Linux 1.0, Linux, BackTrack


12 March 2013

Mudah Mengupgrade ke LibreOffice 4 Di Ubuntu 12.04 / 12.10

The Document Foundation telah resmi merilis versi terbaru dari office suite LibreOffice. LibreOffice 4 datang dengan berbagai kemajuan serta fitur baru yang tidak ada pada versi sebelumnya.

LibreOffice 4 Ubuntu 12.04 / 12.10
Bagi pengguna Ubuntu 12.04 LTS dan Ubuntu 12.10 dipastikan tidak akan mendapatkan update paket LibreOffice ke versi 4 dari repositori resmi Ubuntu. Itu artinya pengguna kedua versi Ubuntu tersebut harus puas dengan LibreOffice 3.xx. Namun demikian, bukan berarti pengguna Ubuntu 12.04 dan 12.10 tidak dapat menginstall sendiri LibreOffice 4, mereka tetap dapat menggunakan versi 4 dengan cara mendownload secara mandiri dari situs resmi LibreOffice atau menggunakan repositori PPA libreoffice team.

Untuk menambahkan repositori PPA libreoffice team dan menginstall LibreOffice 4 di Ubuntu 12.04 dan 12.10, silahkan ikuti panduan berikut ini.

LibreOffice 4 Ubuntu 12.04 / 12.10

Jalankan terminal lalu ketik perintah berikut:

sudo add-apt-repository ppa:libreoffice/ppa

Update repositori dengan perintah berikut:

sudo apt-get update

Tutup jendela terminal. Untuk mengupgrade secara aman dan hanya paket-paket LibreOffice 4 yang ingin Anda update silahkan gunakan package manager semacam Synaptic atau Ubuntu software center. Ini untuk menghindari paket lain yang tidak dikehendaki turut diupdate saat mengupgrade LibreOffice 4.

Jalankan Synaptic, pilih di bagian "Installed (upgradable)" lalu tandai semua paket LibreOffice untuk diupdate. Setelah semua paket yang ingin diupdate selesai ditandai, tekan tombol "Apply" untuk memulai proses upgrade.

LibreOffice 4 Ubuntu 12.04 / 12.10

Selesai upgrade Anda dapat mencoba menjalankan aplikasi LibreOffice yang kini telah menjadi versi 4.




Selamat mencoba...



Dipublikasikan di:
LibreOffice, LibreOffice 4, Ubuntu, LibreOffice 4 on Ubuntu, Tutorial


07 March 2013

Mudah Menginstall Oracle Java 7 Di Ubuntu

Beberapa aplikasi membutuhkan dukungan java runtime untuk dapat bekerja atau untuk dapat mengaktifkan semua fiturnya. Beruntung di lingkungan open source memiliki proyek OpenJDK sebagai alternatif jika kita tidak menginstall java yang dikembangkan oleh Oracle. Namun demikian, tidak semua aplikasi java dapat berjalan dengan OpenJDK, beberapa diantaranya harus dijalankan dengan Oracle/SUN java.

Oracle Java 7 Ubuntu
Untuk menginstall Oracle Java 7 kita dapat mendownload secara bebas dari situs resmi Oracle, namun Oracle tidak menyediakan installer dalam paket debian (deb) maupun rpm lagi. Hal tersebut sedikit menyulitkan pengguna terutama saat installasi dan konfigurasi. Cara mudah menginstall Oracle java 7 bagi pengguna Ubuntu dan Debian adalah dengan menambahkan repositori PPA yang menyediakan online installer Oracle Java.

Untuk menginstall Oracle Java 7 di Ubuntu, silahkan ikuti panduan singkat berikut ini.

Jalankan terminal lalu ketik perintah berikut untuk menambahkan repositori PPA:

sudo add-apt-repository ppa:webupd8team/java

Oracle Java 7 Ubuntu

Update repositori dengan memberi perintah berikut:

sudo apt-get update

Install paket lengkap Oracle Java 7 dengan perintah berikut:

sudo apt-get install oracle-java7-installer oracle-jdk7-installer oracle-java7-set-default

Tunggulah beberapa saat, proses installasi ini mungkin memerlukan beberapa waktu bergantung kecepatan koneksi internet Anda.


Bagi pengguna Debian, silahkan ikuti panduan berikut untuk menginstall Oracle Java 7 pada Debian.

Oracle Java 7 Debian

Jalankan terminal lalu berturut-turut ketik perintah-perintah berikut ini:

su -
echo "deb http://ppa.launchpad.net/webupd8team/java/ubuntu precise main" | tee -a /etc/apt/sources.list
echo "deb-src http://ppa.launchpad.net/webupd8team/java/ubuntu precise main" | tee -a /etc/apt/sources.list
apt-key adv --keyserver keyserver.ubuntu.com --recv-keys EEA14886
apt-get update
apt-get install oracle-java7-installer oracle-java7-set-default
exit


Selesai installasi Anda dapat menutup jendela terminal dan mulai menjalankan aplikasi-aplikasi java yang ingin Anda gunakan.

Selamat mencoba...



Sumber: WEB UPD8
Dipublikasikan di:
Oracle Java 7, Oracle Java 7 Ubuntu, Oracle Java 7 Debian, Oracle Java 7 PPA, Oracle/SUN Java 7, Tutorial